7 Langkah Dasar Pertolongan Pertama ala Basic Life Support
- dms bernas
- 1 Mei
- 3 menit membaca

Dalam kehidupan sehari-hari, kita sering kali dihadapkan pada situasi darurat yang tak terduga, seperti seseorang tersedak, tenggelam, mengalami luka bakar, atau serangan jantung. Kondisi-kondisi tersebut membutuhkan penanganan cepat dan tepat untuk menyelamatkan nyawa. Oleh karena itu, penting bagi setiap individu untuk memiliki pengetahuan tentang Basic Life Support (BLS), sebuah prosedur dasar pertolongan pertama sebelum tenaga medis profesional mengambil alih. Melalui pelatihan BLS, Anda bisa mempelajari langkah-langkah vital yang sangat berguna dalam keadaan darurat.
Artikel ini akan membahas tujuh langkah dasar pertolongan pertama ala Basic Life Support yang dapat Anda praktikkan dalam berbagai situasi darurat.
7 Langkah Dasar Pertolongan Pertama ala Basic Life Support
Ini dia 7 langkah dasar pertolongan pertama ala Basic Life Support berserta penjelasan lengkapnya:
Pastikan Keamanan Lingkungan
Sebelum memberikan pertolongan, pastikan lingkungan sekitar aman bagi diri Anda sendiri, korban, dan orang lain. Misalnya, jika korban berada di jalan raya, segera pindahkan korban ke tempat yang lebih aman. Keamanan ini sangat penting untuk menghindari risiko tambahan yang bisa memperparah kondisi korban atau membahayakan Anda sebagai penolong.
Periksa Respons Korban
Langkah berikutnya adalah mengecek respons korban. Anda bisa menepuk pundak korban dan bertanya dengan suara keras, "Apakah Anda baik-baik saja?" Jika korban tidak memberikan respons, maka tandanya korban dalam kondisi darurat dan membutuhkan bantuan segera.
Hubungi Bantuan Medis
Segera hubungi layanan darurat medis atau minta orang di sekitar Anda untuk melakukannya. Waktu sangat berharga dalam situasi ini. Pastikan untuk memberikan informasi lengkap, seperti lokasi kejadian, kondisi korban, dan kebutuhan pertolongan tambahan jika diperlukan.
Cek Pernapasan Korban
Setelah memeriksa respons, segera cek pernapasan korban. Lihat apakah dada korban naik-turun, dengarkan adanya suara napas, dan rasakan embusan napas di pipi Anda. Jika korban tidak bernapas atau napasnya tidak normal (gasping), maka tindakan resusitasi jantung paru (RJP) harus segera dilakukan.
Lakukan Resusitasi Jantung Paru (RJP)
Resusitasi Jantung Paru (RJP) merupakan teknik krusial dalam BLS. Letakkan kedua tangan Anda di tengah dada korban, lalu lakukan kompresi dada dengan kedalaman sekitar 5ā6 cm dengan kecepatan 100ā120 kompresi per menit. Setelah 30 kali kompresi, berikan dua napas bantuan (jika Anda terlatih). Ulangi siklus ini sampai bantuan medis tiba atau korban menunjukkan tanda-tanda kehidupan.
Gunakan AED Jika Tersedia
Automated External Defibrillator (AED) adalah alat kejut jantung otomatis yang dapat menyelamatkan nyawa dalam kasus henti jantung. Jika AED tersedia di lokasi, gunakan segera setelah menghidupkan alat dan mengikuti petunjuk suara yang diberikan. Penggunaan AED dalam waktu cepat dapat meningkatkan peluang korban untuk bertahan hidup secara signifikan.
Tetap Berikan Pertolongan Sampai Bantuan Tiba
Jangan berhenti memberikan pertolongan sampai tenaga medis profesional tiba di lokasi atau korban menunjukkan tanda-tanda kehidupan seperti bernapas normal atau bergerak. Konsistensi dalam memberikan RJP dan pertolongan lainnya sangat menentukan peluang kesembuhan korban.
Pengetahuan dan keterampilan dalam Basic Life Support sangat penting untuk semua orang. Bukan hanya untuk tenaga medis, melainkan juga masyarakat umum yang setiap hari berpotensi menghadapi situasi darurat. Melalui pemahaman tentang langkah-langkah dasar ini, Anda dapat berkontribusi langsung dalam menyelamatkan nyawa seseorang.
Dalam kehidupan sehari-hari, kejadian seperti tersedak, tenggelam, atau luka bakar memang sering terjadi tanpa diduga. Oleh karena itu, pelatihan Basic Life Support menjadi kebutuhan penting yang sebaiknya dimiliki setiap orang.
Untuk Anda yang ingin mendapatkan pelatihan Basic Life Support yang terstruktur dan profesional, Ammarai Healthcare Assistance siap membantu. Kami menyediakan program training yang dirancang sesuai standar medis internasional, didukung oleh tenaga ahli berpengalaman. Anda dapat menghubungi Care Center Ammarai di nomor 087888882018 untuk mendapatkan informasi lebih lanjut. Atau kunjungi langsung website resmi kami di www.ammarai.co.id untuk memilih program pelatihan yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
Bersama Ammarai Healthcare Assistance, tingkatkan kesiapsiagaan Anda dalam menghadapi situasi darurat dan jadilah penyelamat bagi sesama. Wishing you good health always!
Penulis: Mira Afandy
Editor: Yunita R. Saragi
Kommentare